Kamis, 02 Desember 2010

KTSP TAHUN PELAJARAN 2010-2011

BAB I 
PENDAHULUAN


A. LATAR BELAKANG

          Perubahan paradigma penyelenggaraan , pendidikan, dari sentralisasi ke desentralisasi mendorong terjadinya perubahan dan pembaruan pada beberapa aspek pendidikan, termasuk kurikulum. Dalam kaitan ini kurikulum sekolah dasar pun menjadi perhatian dan pemikiran-pemikiran baru, mengalami perubahan kebijakan.
          Kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran  serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Berdasarkan undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional Pasal 26 Ayat (2) ditegaskan bahwa kurikulum pada semua jenjang dan jenis pendidikan dikembangkan dengan prinsip diversifikasi sesuai dengan satuan pendidikan, potensi daerah, dan peserta didik. Atasa dasar pemikiran itu maka dikembangkan apa yanag dinamakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan.
          Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan Sekolah Dasar Negeri Kedungdoro III / 308 dikembangkan sebagai perwujudan dari kurikulum pendidikan dasar dan menengah. Kurikulum ini disusun oleh satu tim penyusun yanag terdiri atas unsure Kepala Sekolah dan Komite Sekolah, koordinasi dan supervise Dinas Pendidikan Kota Surabaya.
Pengembangan Kurikulum ini didasarkan pada prinsip-prinsip sebagai berikut :
1.     Berpusat pada potensi, perkembbangan, kebutuhan, dan kepentingan peserta didik dan lingkungan
2.     Beragam terpadu
3.     Tanggap terhadap perkembangan ilmu pengetyahuan, dan kepentingan peserta didik dan lingkungan
4.     Relevan dengan kebutuhan hidup
5.     Menyeluruh dan berkesinambungan
6.     Belajar sepanjang hayat
7.     Seimbang antara kepentingan nasional dan daerah

Pada akhirnya kurikulum ini tetap hanya sebuah dokumen, yang akan menjadi kenyataan apabila terlaksana di lapangan dalam proses pembelajaran yang baik di kelas maupun di luar kelas, hendaknya berlangsung secara efektif yang mampu membangkitkan aktivitas dari kreatifitas anak.

          Dalam hal ini para pelaksana kurikulum lah (guru) yang akan mensosialisasikan kurikulum inidalam proses pembelajaran yang menyenagkan dan mengasyikkan bagi anak, sehingga anak betah di sekolah. Atas dasar kenyataan tersebut, maka pembelajaran di sekolah dasar hendaknya bersifat mendidik, mencerdaskan, membangkitkan kreatifitas anak, efektif, demokratis, menantyang, menyenangkan, dan mengasyikkan. Dalam spirit itulah ini akan menjadi pedoman yang dinamis bagi [penyelenggara pendidikan dan pembelajaran di Sekolah Dasar Negeri Kedungdoro III/308.

B. VISI, MISI DAN TUJUAN SEKOLAH

Sekolah Dasar sebagai lembaga pendidikan mengemban amanat untuk mencapai dan mendukung visi dan misi pendidikan nasional serta pendidikan di daerah masing-masing. Oleh karena itu SDN. Kedungdoro III/308  perlu memiliki visi dan misi sekolah. Dengan adanya visi dan misi SD ini dapat dijadikan arah pijakan untuk bertindak dalam mencapai tujuan pendidikan yang dicita-citakan. Berikut ini dikemukakan visi, misi, dan tujuan pendidikan SDN. Kedungdoro III/308.

A.  Visi Sekolah :

“Sekolah yang mandiri, terpercaya, unggul dalam karya dan prestasi dengan berlandaskan kepada iman dan ilmu.”
1. Sekolah yang mampu menerapkan manajemen berbasis sekolah (MBS) secara baik dan mandiri
     a. Mandiri dalam Pengelolaan Keuangan Sekolah
     b. Mandiri dalam mengelola Kegiatan Belajar Mengajar
     c. Mandiri dalam Administrasi Sekolah
2. Sekolah yang dapat dipercaya oleh masyarakat
     a. Dipercaya karena kompetensi yang dimiliki
     b. Dipercaya karena prestasi yang dihasilkan
     c. Dipercaya karena karya dan pengabdian
3. Sekolah yang unggul dalam karya dan prestasi :
     a. Berprestasi dalam bidang Keagamaan
     b. Berprestasi dalam bidang Akademik
     c. Berprestasi dalam perolehan nilai UASBN
     d. Berprestasi dalam lomba Mata Pelajaran
     e. Berprestasi dalam lomba Ilmu Pengetahuan dan Teknologi
     f. Berprestasi dalam lomba Kesenian
     g. Berprestasi dalam lomba Olah Raga
     h. Berprestasi dalam Lomba Lingkungan Hidup
4. Sekolah yang berlandaskan pada iman dan ilmu
     a. Sekolah yang bernuasa keimanan
     b. Sekolah yang bernuansa keilmuan

B.   Misi Sekolah :

Berdasarkan Visi sekolah tersebut di atas maka Misi sekolah yang dapat ditetapkan adalah :
1.    Meningkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap ajaran agama sebagai pedoman hidup yang utama dalam berpikir dan berperilaku.
2.   Memberikan motivasi kepada siswa agar selalu meningkatkan prestasi secara intensif .
3.   Menumbuhkan semangat gemar belajar dan bekreatifitas pada semua komponen pendidikan di sekolah.
4.    Menumbuhkan minat dan kegemaran membaca buku.
5.   Melaksanakan kegiatan pembelajaran dan bimbingan secara efektif dan berkesinambungan sesuai dengan potensi dan kompetensi yang diharapkan secara optimal.
6.    Mengembangkan minat dan bakat siswa dalam penguasaan bidang Teknologi
7.    Memberikan pelajaran secara intensif kepada siswa yang sangat menunjang dalam  pengembangan bakat di bidang Seni Suara dan Seni Tari.
8.    Mengembangkan minat dan bakat siswa dalam bidang Olahraga khususnya atletik, sepak takraw, dan sepak bola.
9.    Menerapkan manajemen partisipasif dengan menjalin kerjasama yang harmonis dan kondusif antara sekolah dengan komite sekolah, sekolah dengan wali murid, dan antara sekolah dengan  masyarakat yang peduli dengan bidang pendidikan.

C.  Tujuan Sekolah :

Adapun tujuan utama sekolah dalam Rencana Kegiatan Sekolah yang dapat ditetapkan adalah sebagai berikut :
1. Meningkatkan kreatifitas dan prestasi belajar siswa dalam semua
    jenjang pendidikan se-optimal mungkin
2. Berprestasi dalam bidang studi, kesenian, kegiatan ekstra
    kurikuler,dan  olahraga.
3. Meningkatkan profesionalisme guru dan tenaga kependidikan yang
    Berkompeten dalam bidangnya dan mampu menguasai ilmu
    pengetahuan dan teknologi.

D.  Target Utama Tujuan Sekolah :

1. Pada tahun 2010 siswa berprestasi peringkat 10 besar dalam kegiatan 
    Pondok Romadhon
2. Pada tahun 2010 siswa berprestasi Juara 1 - 5 Tingkat kecamatan
    dalam kegiatan lomba siswa berprestasi
3. Pada tahun 2010 siswa dapat mencapai UASBN minimal 6,00
4. Pada tahun 2010 siswa berprestasi Juara 1 – 5  Tingkat Keacamatan
    dalam kegiatan lomba mata pelajaran
5. Pada tahun 2010 siswa memiliki kemampuan untuk mengoperasikan
    komputer
6. Pada tahun 2010 sisiwa berprestasi peringkat 10 besar Tingkat kota
    dalam kegiatan pentas seni.
  7.Pada tahun 2010 siswa berprestasi Juara 1 – 5 Tingkat Kecamatan
     dalam bidang olahraga.
  8.Pada tahun 2010 terjalin kerjasama yang harmonis antara warga
      sekolah dan lingkungan sekitar

                                      BAB II 
      STRUKTUR DAN MUATAN KURIKULUM

A. STRUKTUR KURIKULUM

          Tabel 2.1 Alokasi Waktu

No
Komponen
Alokasi Waktu KTSP SD
KELAS
  I            II         III
IV,    V,     VI
A.
MATA PELAJARAN
PENDEKATAN
TEMATIK

1
Pendidikan Agama
3
2
Pendidikan Kewarganegaraan
2
3
Bahasa Indonesia
5
4
Matematika
5
5
Ilmu Pengetahuan Alam
4
6
Ilmu Pengetahuan Sosial
3
7
Seni Budaya dan Ketrampilan
4
8
Pendidikan Jasmani, Olah Raga dan Kesehatan
4
B.
Mulok :


a. Bahasa Jawa
2

b. Bahasa Inggris
2

c. Komputer
2
C.
Pengembangan Diri
2 *)

Ramah Lingkungan
2
2
2


Jumlah
23
36

*) Ekuivalen 2 jam pelajaran
KETERANGAN :

1.     Satu (1) jam pelajaran alokasi waktu 35 menit

2.     Kelas 1, 2 dan 3 Pendekatan temati, alokasi waktu per mata pelajaran diatur sendiri oleh SD/MI

3.     Kelas 4, 5 dan 6 pendekatan mata pelajaran

4.     Sekolah dapat memasukkan pendidikan yang berbasis keunggulan local dan global, yang merupakan bagian dari pelajaran yang diunggulkan

5.     Mengenai pembelajaran tematik sekolah dapat menentukan alokasi waktu per mata pelajaran sedangkan dalam KBM menggunakan pendekatan tematis.

B. MUATAN KURIKULUM

1.     Mata Pelajaran

            Pendidikan Agama Islam

Pendidikan Agama Islam di SD/MI bertujuan untuk :
Þ   Menumbuhkembangkan aqidah melalui pemberian, pemupukan, dan pengembangan pengetahuan, penghayatan, pengalaman, pembiasaan, serta pengalaman peserta didik tentang agama Islam sehingga manusia muslim yang terus berkembang keimanan dan ketaqwaannya kepada Allah SWT.
Þ   Mewujudkan manusia Indonesia yanag taatberagama dan berakhlak mulia yaitu manusia yang berpengetahuan , rajin beribadah, cerdas, produktif, jujur, adil, etis berdisiplin, bertoleransi (tasamuh), menjaga keharmonisan secara personal dan sekolah serta mengembangkan budaya agama dalam komunikasi sekolah.

            Pendidikan Agama Kristen

Pendidikan Agama Kristen di SD bertujuan untuk :
Þ   Memperkenalkan Allah Bapa, Anak dan Roh Kudus dan karya-karya-Nya agar peserta didik tumbuh iman kepercayaan dan meneladani Allah Tritunggal dalam hidupnya.
Þ   Menanamkanpemahaman tentang Allah dan karya-Nya kepada peserta didik sehingga mampu memahami dan menghayatinya.
Þ   Menghasilkan Manusioa Indonesia yang mampu menghayati secara bertanggung jawab serta berakhlak mulia di tengah yang Pluralistik.

            Pendidikan Kewarganegaraan

Mata pelajaran pendidikan kewarganegaraan bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan sebagai berikut :
Þ   Berpikir secara kritis, rasional, dan kreatif dalam menanggapi isu kewarganegaraan.
Þ   Berpartisipasi secara aktif dan bertanggung jawab, dan bertindak secara cerdas dalam  kegiatan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara, serta anti korupsi.
Þ   Berkembang secara positif dan demokratis untuk membentuk diri berdasarkan karakter – karakter masyarakat Indonesia agar dapat hidup bersama – sama dengasn bangsa lainnya.
Þ   Berpartisipasi dengan bangsa – bangsa lain dalam peraturan dunia secara langsung atau tidak langsung dalam memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi.

            Bahasa Indonesia

Mata pelajaran Bahasa Indonesia bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan sebagai berikut :
Þ   Berkomunikasi secara efektif dan efisien sesuai dengan etika yang berlaku, baik secara lisan maupun tertulis.
Þ   Menghargai dan menggunakan Bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan dan kesatuan bangsa.
Þ   Memahami Bahasa Indonesia dan mengunakannya dengan tepat dan kreatif untuk berbagai tujuan.
Þ   Menggunakan Bahasa Indonesia untuk meningkatkan kemampuan intelektual, serta kematangan emosional, dan social.
Þ   Menikmati dan memanfaatkan karya sastra untuk memperluas wawasan, memperluas budi pekerti, serta meningkatkan pengetahuan dan kemampuan berbahasa.
Þ   Menghargai dan membanggakan sastra Indonesia sebagai khazanah budaya dan intelektual Indonesia.

            Matematika

Mata pelajaran matematika bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan sebagai berikut :
Þ   Memahami konsep Maematika, menjelaskan keterkaitan antar konsep mengaplikasikan konsep atau algoritma, secara luwes, akurat, efisien, dan tepat, dalam pemecahan masalah.
Þ   Menggunakan penalaran pada pola dan sifat, melakukan manipulasi matematika dalam membuat generalisasi, menysusun bukti, atau menjelaskan gagasan, dan pertanyaan matematika.
Þ   Memecahkan masalah yang meliputi kemampuan memahami masalah, merancang model matematika, menyelesaikan model, menafsirkan solusi yang diperoleh.
Þ   Mengkomunikasikan gagasan dengan symbol, table, diagram, atau media lainnya untuk memperjelas keadaan atau masalah
Þ   Memiliki sikap menghargai kegunaan matematika dalam kehidupan, yaiutu memiliki rasa ingin tahu, perhatian, dan minat dalam mempelajari matematika, serta sikap ulet dan percaya diri dalam memecahkan masalah.

            Ilmu Pengetahuan Alam

Mata pelajaran SD/ MI bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan sebagai berikut :
Þ   Memperoleh keyakinan terhadap kebesaran Tuhan Yang Maha Esa berdasarkan keberadaan, keindahan, dan keteraturan alam ciptaan-Nya.

Þ   Mengembangkan pengetahuan dan pemahaman konsep – konsep IPA yang bermanfaat dan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari – hari.

Þ   Mengembangkan rasa ingin tahu, sikap positif, dan kesadaran tentang adanya hubungan yang saling mempengaruhi antara IPA, lingkungan, teknologi, dan masyarakat.

Þ   Meningkatkan keterampilan proses untuk menyelidiki alam sekitar, menjaga, dan melestaraikan lingkungan alam.

Þ   Meningkatkan kesadaran untuk menghargai alam dan segala keteraturannya sebagai salah satu ciptaan Tuhan.

Þ   Memperoleh bekal pengetahuan, konsepm dan keterampilan IPA sebagai dasar untuk melanjutkan pendidikan ke SMP / MTs.

            Ilmu Pengetahuan Sosial

Mata pelajaran IPS bertujuan agar peserta didik memliki kemampuan sebagai berikut :
Þ   Mengenal konsep – konsep yang berkaitan dengan kehidupan masyarakat dan lingkungan.
Þ   Memiliki kemampuan dasar untuk berfikir logis dan kritis, rasa ingin tahu, inkuiri, memecahkan masalah, dan keterampilan dalam kehidupan social.
Þ   Memiliki komitmen dan kesadaran terhadap nilai – nilai social dan kemanusiaan.
Þ   Memiliki kemampuan berkomunikasi, bekerjasama, dan berkompetisi dalam masyarakat yang majemuk di tingkat local, nasional, danh global.

            Seni Budaya dan Keterampilan

Mata pelajaran Seni Budaya dan Keterampilan bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan sebagai berikut :
Þ   Memahami konsep dan pentingnya seni budaya dan keterampilan .
Þ   Menampilkan satu sikap apresiasi terhadap seni budaya dan keterampilan.
Þ   Menampilkan kreatifitas melalui seni budaya dan keterampilan.
Þ   Menimbulkan peran serta seni budaya dan keterampilan dalam tingkat local, regional, maupun global.

            Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan

Mata pelajara Pendidikan jasmani, Olahraga, dan Kesehatan bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan sebagai berikut :
Þ   Mengembangkan keterampilan pengelolaan diri dalam upaya pengembangan dan pemeliharaan kebugaran jasmani serta pola hidup sehat melalui berbagai aktivitas jasmani dan olahraga yang terpilih.
Þ   Meningkatkan pertumbuhan fisik dan pengembangan psikis yang lebih baik.
Þ   Meningkatkan kemampuan dan keterampilan gerak dasar.
Þ   Meletakkan kemampuan dan keterampilan gerak dasar.
Þ   Meletakkan landasan karakter moral yang kuat melalui internasinalisasi nilai – nilai yang terkandung di dalam pendidikan jasmani, olahraga, dan kesehatan.
Þ   Memahami konsep aktivitas jasmani dan olahraga di lingkungan yang bersih sebagai informasi untuk mencapai pertumbuhan fisik yang sempurna, pola hidup sehat dan kebugaran, terampil,serta memiliki sikap positif.

2.     Muatan Lokal

2.1            Bahasa Jawa

Mata pelajaran Bahasa Jawa bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan sebagai berikut :
Þ   Menghargai dan mengembangkan bahasa jawa sebagai bahasa daerah, berkewajiban mengembangkan serta melestarikan.
Þ   Memahami bahasa Jawa dari segi bentuk, makna, dan fungsi, serta menggunakannyadengan tepat untuk bermacam – macam tujuan, keperluan, dan keadaan, misalnya : di sekolah, di rumah, di masyarakat dengan baik dan benar.
Þ   Memiliki kemampuan menggunakan bahasa Jawa yang baik dan benar untuk meningkatkan keterampilan, kemampuan intelektual (berfikir kreatif, menggunakan akal sehat, menerapkan kemampuan yang berguna, menggeluti  konsep abstrak), dan memecahkan masalah, kematangan emosional, dan social.
Þ   Bersifat lebih positif dalam tata kehidupan sehari – hari dalam lingkungannya.

2.2            Bahasa Inggris

Mata pelajaran bahasa Inggris bertujuan agar peserta memiliki kemampuansebagai berikut :

Kelas I – III
Þ   Memiliki keterampilan mendengarkan atau menyimak, berbicara, menulis, dan membaca dalam pola seerhana sesuai dengan tingkat usia dengan jumlah penguasaan kosakata lebih kurang 300 kata yang berkesinambuingan dan bertambah pada tingkat kelas IV, V, VI



Kelas IV,V,VI
Þ   Memiliki keterampilan mendengarkan atau menyimak, berbicara, menulis dan membaca dalam pola sederhana sesuai dengan tingkat usia dengan jumlah penguasaan kosakata lebih kurang 300 kata yang berkesinambungan dan bertambah pda tingkat SLTP.

2.3            Komputer

Mata pelajaran Komputer bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan sebagai berikut :
Þ   Memahami alat teknologi informasi, komunikasi secara umum termasuk computer (computer literate) dan memahami informasi (information literate)
Þ   Menyadari keungulan dan keterbatasan computer, serta dapat menggunakan computer secara optimal’
Þ   Memahami bagaimana dan dimana informasi dapat diperoleh, bagaimana cara mengemas atau mengolah informasi dan bagaimana cara mengkomunikasikannya.

3.     Kegiatan Pengembangan Diri

Meliputi beraagam kegiatan ekstrakurikuler sesuai dengan minat baca dan bakat siswa yang terdiri atas :

a. Kewiraan
          1).  Pramuka
b. Olahraga
          1) Sepak Bola
          2) Volly Ball
          3) Futsal
          4) Sepak Takraw
          5) Tenis Meja
c. Seni
          1). Seni Lukis
          2). Seni Tari
          3). Seni Musik dan Vokal
d. UKS
e. Karya Ilmiah
f. .Kegiatan Pembahasan

Merupakan proses pembentukan akhlak dan penanaman atau pengalaman ajaran Islam.
Adapun kegiatan pembahasan meliputi : Peringatan Hari Besar Agama Islam, Pondok Romadhon, Takbir Keliling, Halal Bihalal, Maulid Nabi, Idul Adha, Sholat berjamaah, pembacaan Q.S Al-Fatihah sebelum pelajaran dimulai, penanaman akhlak Islami, misalnya membudidayakan cium tangan terhadap orang tua dan guru, makan-minum tidak sambil berdiri, menjaga kebersihan pribadi, pakaian, dan lingkungan, pembiasaan sholat memakai sarung, sholat Dhuha, mengunjungi dan membaca buku di perpustakaan sekolah.

4.     Pengaturan Beban Belajar
Beban belajar yang digunakan adalah system paket sebagaimana tertera dalam struktur kurikulum, yaitu :

Kelas
Satu Jam Pelajaran Tatap Muka / Menit
Jumlah Jam Pelajaran Per-Minggu
Minggu Efektif Pertahun Ajaran
Waktu Pembelajaran/Jam Per-Tahun
I, II, III
35
I    = 30
II   = 31
III = 32
175
1320
                    
   IV, V,VI


35
35
210
1584




5.     Ketuntasan Belajar

            Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) per- Kelas

NO
BIDANG STUDI
KELAS
I
II
III
IV
V
VI
1
AGAMA
6.00
6,00
6,00
6,00
6,00
7,00
2
PKN
6,50
6,00
6,50
6,00
6,50
6,00
3
BHS. INDO
6,50
6,00
6,10
6,50
6,50
6,00
4
MATEMATIKA
6,00
5,00
5,90
6,00
6,30
5,00
5
I P A
6,50
6,00
6,30
6,50
6,50
6,00
6
I P S
6,00
6,00
6,20
6,00
6,50
6,00
7
S B K
6,50
6,50
6,50
6,00
6,50
6,00
8
BHS. DAERAH
5,50
5,00
5,50
6,00
5,00
5,00
9
OLAH RAGA
7,00
7,00
6,50
7,00
7,00
7,00


            Kriteria Ketuntasan Minimal Sekolah

No
Mata Pelajaran
Standar Ketuntasan Belajar (SKBM)
Angka
Huruf
A
MATA PELAJARAN


1
Pendidikan Agama
67%
TYujuh Puluh

Pendidikan Kewarganegaraan
65%
Enam Delapan

Bahasa Indonesia
66%
Enam Lima

Matematika
61%
Enam Puluh

Ilmu Pengetahuan Alam
65%
Enam Tujuh

Ilmu Pengetahuan Sosial
65%
Enam Delapan

Seni Budaya dan Ketrampilan
68%
Tujuh Puluh

Penjas, Olahraga dan Kesehatan
70%
Tujuh Puluh
B
MULOK :



a. Bahasa Jawa
60%
Enam Lima

b. Bahasa Inggris
62%
Enam Lima

c. Komputer
70%
Tujuh Puluh


6.     Kriteria Kenaikan Kelas

Kenaikan kelas dilaksanakan pada setiap akhir tahun pelajaran, Kriteria Kenaikan Kelas :
a.     Siswa dinyatakan naik kelas setelah menyelesaikan seluruh program pembelajaran pada dua semester dikelas yang diikuti.
b.     Tidak terdapat nilai di bawah SKBM
c.      Memiliki nilai minimal baik untuk aspek kepribadian pada semester yang diikuti.
7.     Kriteria Kelulusan

Kriteria Kelulusan :

a.     Menyelesaikan seluruh program pembelajaran
b.     Memperoleh nilai baik untuk seluruh kelompok Mata Pelajaran Agama dan Akhlak Mulia, Kewarganegaraan dan Kepribadian, Estetika, Jasmani Olahraga dan Kesehatan .
c.      Lulus Ujian Sekolah atau Ujian Nasional sesuai dengan SK. Menteri Pendidikan Nasional yang berlaku.



BAB III
KALENDER PENDIDIKAN


          Kalender Pendidikan adalah pengaturan waktu untuk kegiatan pembelajaran peserta didik selama satu tahun  pelajaran yang mencakup permulaan tahun pelajaran, minggu efektif belajar, waktu pembelajaran efektif, dan hari libur.
Pengaturan waktu belajar di SDN. Kedungdoro III/308 mengacu pada standar isi dan disesuaikan dengan kebutuhan peserta didik dan masyarakat, serta ketentuan dari pemerintah pusat ataupun pemerintah daerah. Pengaturan waktu dan kegiatan pembelajaran peserta didik dalam satu tahun ajaran adalah sebagai berikut :

1.     Permulaan Tahun Pelajaran
Permulaan tahun pembelajaran dimulai pada hari Senin Minggu ketiga bulan Juli awal minggu pertama sekolah selama 2 (dua) hari untuk kelas IV, V, VI, melaksanakan program PLH (Kebersihan kelas, menghias kelas, merawat tanaman, menyediakan tempat sampah).

2.     Waktu Belajar
Waktu belajar menggunakan system semester yang membagi 1 tahun pelajaran menjadi 2 semester, yaitu semester 1 (satu) dan semester 2 (dua). Kegiatan pembelajaran dilaksanakan selama 6 (enam) hari, dengan pengaturan waktu sebagai berikut :

HARI
WAKTU BELAJAR
SENIN
07.00 – 12.00
SELASA
07.00 – 14.00
RABU
07.00 – 14.00
KAMIS
07.00 – 14.00
JUMAT
07.00 – 11.00
SABTU
07.00 – 12.00


Dengan adanya keterbatasan ruang kelas yang dimiliki SDN. Kedungdoro III /308 yang hanya memiliki 4 ruang belajar untuk enam (6) rombel, maka pengaturan waktu belajar disesuaikan dengan situasi dan kondisi.
Untuk siswa kelas I dan II masuk pagi  (pkl 07.00 – 09.30), karena harus bergantian dengan siswa kelas III dan IV yang terpaksa masuk siang (pkl. 10.00 – 14.00 ).
Bagi siswa kelas I s/d III waktu belajar selama 5 jam mata pelajaran, sedangkan bagi siswa kelas IV s/d VI waktu belajar selama 7 jam mata pelajaran.
Sesuai dengan keadaan dan analisis minggu efektif, waktu pembelajaran efektif  belajar ditetapkan sebanyak 34 minggu untuk setiap tahun pelajaran.

3.     Kegiatan Tengah Semester (KTS)
Kegiatan Tengah Semester (KTS) dilaksanakan di setiap pertengahan semester sesuai dengan kalender pendidikan. Kegiatan Tengah Semester akan diisi dengan kegiatan yang bermanfaat bagi peserta didik, seperti kunjungan ke museum, kebun binatang, planetarium, kunjungan ke tempat-tempat bersejarah dan lain-lain.

4.  Libur Sekolah
          Hari libur sekolah ditetapkan oleh sekolah sesuai dengan kebijakan pemerintah pusat, propinsi, dan kota untuk tidak diadakan proses belajar-mengajar di sekolah. SDN. Kedungdoro III/308 mengambil kebijakan untuk hari libur sekolah sebagai berikut :
a.     Libur awal puasa : Sesuai dengan kalender pendidikan yang ditetapkan oleh Departemen Pendidikan Nasional.
b.     Libur semester I   : Sekitar bulan Januari minggu pertama.
c.      Libur Semester II  : Sekitar bulan Juni minggu trerakhir.


SUMBER : Dokumen Sekolah Tahun 2010

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Admin Blog :

Creator, Browser and Modelling :

1. SOELISTIJONO, S.Pd (Tata Usaha)

PENASEHAT :

1. Dra. SRI NINGSIH (Kepala Sekolah)
2. ATIK SUMIYATI, S.Pd (Bendahara)


ANGGOTA :

1. UMI ICHWATI, S.Pd.i (Guru Agama)
2. JUARSIH, S.Pd (Guru Kelas I)
3. SUYONO, S.Pd (Guru Kelas IV)
4. DJOKO SUSILO, S.pd (Guru Penjas Orkes)
5. SUNAJI, S.Pd (Guru Kelas V)
6. KRISMI INDARTI, S.Pd (Guru Kelas VI)
7. BETIN ISMIATI, S.Pd (Guru Kelas III)
8. SHOLAHUDDIN, S.S (Guru Bhs. Inggris)
9. ERWIN YANITA, S.Pd (Pembina Komputer)
10. INDAH MURNI. I, S.Si (Pengelola Perpustakaan)
11. Drs. SRIYANTO (Pembina Seni Tari)
12. DJOKO PRIJADI (Pembina Seni Musik)
13. ESTER NONI (Guru Agama Kristen)

General View :


Additional informatio

Link Referensi :

Pengikut